Tuesday, March 6, 2012

Optimasi Blog (Bagian 1)

Optimasi Blog (Bagian 1)

Dunia blog terus berkembang dengan pesat. Perkembangan dunia blog semakin ramai dengan adanya dukungan pihak ketiga, seperti Technorati, Del.icio.us, StumbleUpon, Flickr, Picassa, Divshare, Youtube dan masih banyak yang lain. Dengan memanfaatkan dukungan pihak ketiga diharapkan dapat mengotimalkan blog yang telah dibuat.
1. Technorati
Technorati merupakan salah satu search engine, sama halnya dengan Yahoo maupun Google, tetapi  lebih mengkhususkan pada pencarian blog.
Dengan menggunakan technorati tag, kita dapat mendapatkan banyak ide tentang bidang yang diinginkan. Caranya dengan mencari konten di Technorati  berdasarkan tag-nya. Teknik ini berguna bagi blogger untuk mencari ide untuk mengisi blognya.
Tag dari Technorati dapat diakses di http://technorati.com/tag

2. Del.icio.us
 Del.icio.us (dibaca delicious) merupakan layanan bookmarking yang berguna untuk menyimpan, membagi, dan mencari bookmark secara online.
Dengan menggunakan Del.icio.us , kita dapat mendaftarkan konten blog yang kita miliki sehingga dapat ditemukan oleh banyak orang.
Untuk menggunakan tag di Del.icio.us kita bisa mengakses di http://del.icio.us/tag/

3. StumbleUpon
StumbleUpon bisa diartikan sebagai alat untuk menilai situs-situs yang pernah ditemui. StumbeUpon sebagai tool plugin untuk browser (Firefox dan Internet Explorer) yang memungkinkan seseorang untuk menilai website.
StumbeUpon akan menampilkan halaman web baru berdasar rating maupun berdasarkan kategori yang diinginkan user ketika pertama kali menginstal StumbleUpon.
Jika berminat bisa kita bisa mendaftar dan menginstal plugin ini di http://www.stumbleupon.com/

4. Digg
Digg merupakan sebuah tempat untuk mencari dan membagi sebuah artikel web. Dig dapat digunakan untuk semua website dalam berbagai skala, termasuk blog.
Fitur Digg adalah kombinasi dari social boookmarking, blogging, dan sindikasi yang menerapkan prinsip tidak bertingkat, sehingga tiap orang memiliki kedudukan yang sama.
Dengan menjadi pemberi di Digg, kita dapat memperoleh beberapa fasilitas, seperti :
- mengirim artikel
- memberi komentar
- menjadi bagian komunitas
Untuk bergabung, buka http://digg.com

Masih banyak layanan pihak ketiga yang dapat digunakan untuk optimasi blog kita, tapi bertahap dulu.
Referensi :
Zaki, Ali. 2008. Optimasi dan Blogging. Jakarta : Elex Media  Computindo
Posted by Ais Production
Ais Production Updated at: 12:32 AM

No comments:

Post a Comment